Kronologi peradaban Islam & pertanyaan yang belum terjawab

Saat ini saya sedang mencoba mengikuti course An Introduction to Islamic Civilization dari Bibliotecha Alexandrina di MIT edX. Kuliah pertamanya adalah tentang kronologi singkat peradaban Islam, sehingga bisa “meraba-raba” posisi waktu dan jarak antar kejadian-kejadian penting selama peradaban Islam. Saya juga tuliskan beberapa pertanyaan saya di sini untuk further research yang secara berangsur-angsur akan saya jawab sendiri selama belajar. Sepertinya tidak sulit untuk dicari dengan pencarian sederhana di Google tapi kalau ada yang mengetahui jawabannya (dan sumbernya), bolehlah dibantu jawab hehehe.

Berikut adalah lini waktu peradaban Islam.

570 M: Birth of Prophet Muhammad
Sepertinya, sejarawan sepakat bahwa kelahiran Nabi Muhammad sebagai penanda mulainya peradaban Islam. Saya jadi bertanya mengapa ya? Kemudian jika memang dimulainya sejak Nabi Muhammad, apa bisa saya simpulkan kejadian-kejadian sebelum kelahiran Nabi Muhammad tidak ada sangkut pautnya dengan agama Islam? Artinya, Islam dapat dianggap “totally unknown” sebagai sebuah set ajaran agama sebelum masa ini? Apakah ini berarti sejarawan menganggap bahwa nabi-nabi sebelum Nabi Muhammad pada dasarnya mengajarkan nilai-nilai yang bukan Islam (maksudnya, nilai-nilai tidak dipandang sebagai satu kesatuan dalam Islam) namun lebih ke nilai-nilai yang terpisah? Mungkin tidak ada historical evidence tentang pewahyuan yang diperoleh nabi-nabi sebelumnya berkaitan dengan Islam.
610 M: Muhammad’s call to be the Seal of the Prophets on Mount Hira, and the beginning of Revelation of the Qur’an
Berarti panggilan ini ada saat Nabi Muhammad berumumr 40 tahun. Kemudian Gunung Hira, menurut Wikipedia, jaraknya hanya 3 km dari Mekah. Ga jauh ya hehehe. Ini fotonya:

Sumber: Wikipedia

Mungkin yang sudah pernah umroh ke sana mengunjungi tempat ini.Tapi kok sepertinya banyak vandalisme ya di batu-batu gunung ini. Hadeh. Udah kayak Indonesia aja. Kemudian, pertanyaan saya terkait masa ini adalah kalau wahyu Al-Quran dimulai saat Nabi Muhammad berumur 40 tahun, apa saja yang dilakukan Nabi Muhammad selama 40 tahun? Jika ia mengajarkan sesuatu, bersumber dari mana?
622 M: Prophet’s Hijrah from Makkah (Mecca) to Madina (Medina), whose importance is commemorated by the Islamic calendar, which counts years from this point (A.H.)
Jadi ini saat Nabi Muhammad berumur 50-an dan sepertinya Islam sudah memiliki pengikut dan sepertinya pengikutnya juga ikut hijrah. Pertanyaan yang muncul adalah penyebab hijrahnya apa ya? Terus kok ini kuliahnya kontradiktif dengan yang dibilang di Wikipedia ya karena kata Wikipedia kalendar Islam tidak dimulai sejak hijrah ini. Hmmm. Jadi bagaimana sebenarnya penentuan kalender Islam? Berapa lama? Kenapa lebaran dan mulai puasa tiap tahun harus dirapatkan dulu?
Oh ya Medinah katanya nama asli kotanya adalah Yathrib yang kemudian diberi nama “the city of the prophet” kemudian the prophet-nya dihilangkan sehingga jadinya “the city” aja. Cool.
630 M: Muhammad’s conquest of Mecca, and rededication of the Ka’ba to monotheistic worship
Wow. Jadi tidak sampai 10 tahun kemudian, Mekah sudah kembali di bawah kekuasaan umat Islam. Kemudian, jadi bertanya lagi, siapa sebenarnya yang menguasai Mekah waktu itu dan Kabah digunakan sebagai apa ya?
632 M: Death of Muhammad
Berarti Nabi Muhammad meninggal saat berumur sekitar 60 tahun ya.
632-661 M: Period of the “Rightly Guided Caliphs” (Abu Bakr, Umar, Uthman, Ali), when the Umma (Islamic community) was led by the Companions of the Prophet. This period is marked by Muslims consolidating their power in Arabia, and the conquests of Syria, Palestine, Egypt, Iraq, Persia—all of which would come to constitute the heart of the Islamic Empire.
Setelah Nabi Muhammad meninggal, katanya ada empat khalifah pertama, yang biasa disebut Rashidun. Yang dipilih oleh lembaga tertentu atau pendahulunya. Ini berlangsung sampai 661 M yang berarti berjalan selama 30 tahun. Pendek juga ya.
Kemudian, katanya ada juga Rashidun di Baghdad. Apa bedanya ya? Kemudian, apa yang terjadi setelah keempat Rashidun ini selesai memimpin? Kalaupun masih ada khalifah, apa yang berbeda dengan keempat khalifah ini? Apa mereka ini yang ada saat Nabi Muhammad masih hidup kali ya?
Oh ya lini waktunya kurang lebih seperti ini:

Sumber: Wikipedia

661-750 M: Muawiyah, founder of the Umayyad dynasty, becomes the caliph and moves the capital from Mecca to Damascus
Belum pernah dengan Muawiyah sama sekali. Jadi, ini benar-benar informasi baru hehehe. Apa ya signifikansi dinasti Umayyad? Sepertinya ini masa-masa Islam menyebar hingga ke Eropa kali ya?
669 M: The Muslim conquest reaches Morocco in North Africa
Kenapa Maroko perlu dimasukkan lini waktu ini? Apa signifikansinya?
672 M: Muslims under Muawiyah capture the Island of Rhodes
Hmmm ini pulau di Yunani. Apa ya yang mereka lakukan di pulau ini? Sepenting apakah pulau ini? Maklum saya nubitol nih belajar sejarah hehe.
711 M: With the conquest of Egypt, Spain and North Africa, the Persian empire and most of the old Roman world came under the Islamic rule. Muslims began the conquest of Sindh in Afghanistan.
Oh saya baru tahu kerajaan Islam pernah menguasai daerah-daerah Kerajaan Romawi ya. Keren. Anyway, kayaknya Sindh itu adanya di Pakistan deh bukan Afghanistan.
750 M: Fall of the Umayyads and the rise of the Abbasid Dynasty, which conquered the Umayyads and ruled from Baghdad until the Mongol conquest in 1258 CE
Berarti dinasti Umayyad sudah berdiri selama 89 tahun. Tidak terlalu panjang ya, ternyata. Kemudian bagaimana Abbasid bisa menguasai dinasti Umayyad, ya? Kemudian, sepertinya dinasti Abbasid ini panjang sekali hidupnya, yaitu sekitar 508 tahun. Wow.
968-1171 M: The Fatimids, a “Sevener” Shi’ite Dynasty, founds the city of Cairo and rules Egypt
Wah, ada muncul Syiah di masa ini. Lumayanlah nanti belajar sejarah hubungan Islam Sunni dan Syiah hehe dan kontribusi apa kedua aliran ini berikan bagi dunia. Bagaimana daerah kekuasaan Fatimid dan juga Umayyad tersebar dan bagaimana efek geografisnya bagi masing-masing? Bagaimana konflik-konflik dari zaman ke zaman bisa terselesaikan? Jangan-jangan dari dulu permasalahannya masih sama saja? 🙂
1099 M: The Crusaders take Jerusalem
Katanya perang salib terjadi berkali-kali sejak abad ke-11 hingga ke-15. Kadang menang dan kadang kalah. Apa saja ya dampaknya bagi peradaban Islam?
1187 M: Saladin (the most famous of the Ayyubids, the dynasty that toppled the Fatimids in Egypt in 1169 CE) retakes Jerusalem at Battle of Hattin
Yerusalem kembali lagi di bawah kekuasaan pemerintahan Islam. Sepertinya Saladin merupakan orang hebat karena berhasil menghentikan kekuasaan Fatimid di Mesir kemudian mengambil kembali Yerusalem. Terus, kenapa dinasti Ayyubid tiba-tiba muncul ya tapi tidak di-mention di kronologi ini. Apa hubungannya dengan dinasti Abbasid?
1258 M: The Mongol conquest causes the fall of the Abbasid Dynasty
Wah Mongolia bisa mengganggu juga, ya. Daerah mana yang menerima dampak serangan dari Mongolia ini? Bagaimana pemerintahan Islam berlanjut setelah dinasti Abbasid berlangsung? Padahal kan baru benar-benar selesai tahun 1492 yang artinya masih 234 tahun. Bagaimana bentuk pemerintahannya?
1492 M: End of the Period of the Islamic rule of Spain
Katanya Andalusia  (Al-Andalus) adalah daerah di Spanyol, Portugis, dan sekitarnya yang saat itu di bawah pemerintahan Islam namun tetap terdapat harmoni dalam masyarakatnya berupa kemajemukan masyarakat non-Muslim di dalam Andalusia. Ini menghasilkan karya-karya seni misalnya yang merupakan perpaduan budaya barat dan timur. Wah, saya jadi penasaran pengen ke sana. 🙂 Katanya Andalusia berakhir karena serangan dari kerajaan Eropa yang mulai bangkit lagi.

Lukisan orang Yahudi dan orang Islam bermain catur. (Sumber: Wikipedia)

 

Refleksi

Sangat menarik untuk dipelajari lebih lanjut. Mohon koreksinya jika Anda kebetulan membaca dan menemukan kesalahan (dan peduli). 🙂

 

Published by

nivotko

truth seeker

3 thoughts on “Kronologi peradaban Islam & pertanyaan yang belum terjawab”

  1. Huwaaaa Raja, aku baru baca ini. Lama nggak buka blog feeds. Hehehe… Mencoba menjawab pertanyaan Raja yang awal-awal ya, tapi ini based on ingatan dari membaca termasuk baca Al Quran dan kajian yang aku dapet, jadi susah mensitasinya (berasa paper).

    Islam didefinisikan sebagai penyerahan total kepada Allah, apa yang dilakukan sepenuhnya untuk Allah. Ajaran ini sebenarnya sudah ada sejak sebelum-sebelum Nabi Muhammad, meski dengan turunan yang berbeda. Semisal, sholatnya berbeda, puasanya berbeda. Di Al Qur’an pun dijelaskan semisal, berpuasalah seperti umat sebelummu, yang mengindikasikan bahwa umat sebelum Nabi Muhammad juga berpuasa, dari Nasrani dan Yahudi. Dari point of view umat Nabi Muhammad, Islam adalah penyempurnaan dari ajaran-ajaran sebelumnya, seperti halnya Al Qur’an diturunkan untuk melengkapi kitab-kitab sebelumnya, Injil, Taurat, dan Zabur. Tetapi poin besarnya selalu sama, menghambakan diri ke Allah, atau menyerahkan sepenuhnya ke Allah. Kalau pun dirunut silsilah Nabi Muhammad, nggak lepas dengan Nabi Isa (Yesus) dan Nabi Musa (nabi umat Yahudi) dan ke atasnya lagi, Nabi Ibrahim, yang biasa disebut moyang para nabi. Dan Nabi Muhammad ini, kalau di dalam Al Qur’an, adalah hasil do’a dari Nabi Ibrahim.

    Perintah mengajarkan dari Allah pun turun saat Nabi Muhammad menerima wahyu yang memerintahkan beliau untuk menyeru. Sebelum-sebelum itu, beliau lebih sering berdagang, mengembala, dan mengobservasi dan ikut menyelesaikan permasalahan kehidupan sosial masyarakat sekitar.

    Terkait kalender hijriyah, seingetku juga gitu ja, dihitung dari hijrahnya Nabi Muhammad dan pengikutnya ke Madinah. Permasalahannya kompleks. Karena pengikut Nabi Muhammad merasa tersiksa banget di Mekah. Dari putusnya kekerabatan, putusnya perniagaan dengan orang sekitar, dll. Hingga akhirnya diperintahkan Allah untuk berhijrah.

    Segitu dulu deh… Semoga menjawab dilematis di otaknya kamu :p

  2. Islam sebagai agama, atau iman (mungkin bisa disebut doktrin) bersambung dari Adam sampai Muhammad, berdasar Quran, tapi sejarahnya termasuk tata cara menyembah ada beberapa perbedaan sesuai keadaan.
    Islam dilihat dari sisi sejarah memang ada babak waktu yang diciptakan sejarawan, seperti tulisan Marshal Hodgson, Fazlur Rahman (Islam), M Haikal dll, termasuk para sejarawan Muslim klasik, Tabari, Ibnu Khaldun.
    Salam share..

  3. Mau mencoba menjawab, walau mungkin pengetahuan saya sebenernya masih terbatas, sehingga mungkin jawabannya sangat singkat dan mungkin belum lengkap

    Kelahiran Nabi Muhammad sebagai mulainya peradaban islam?
    Semua ajaran yang dibawa dari Nabi Adam dapat disebut sebagai islam, atau secara general adalah seluruh ajaran yang diberikan Allah melalui Nabi-nabinya. Biasanya ajarannya itu menyesuaikan dengan dan hanya berlaku pada zaman tersebut, serta tidak lengkap. Ajaran yang dibawa oleh Nabi Muhammad sendiri merupakan Islam yang telah lengkap dan berlaku untuk seluruh zaman setelah Nabi Muhammad. Nilai-nilai islam yang dibawa nabi sebelum Nabi Muhammad tidak diamalkan lagi karena nilai tersebut hanya berlaku pada zamannya.

    Sebelum dapat wahyu?
    Maybe you can call him atheist at that time. Nabi muhammad tidak mengejarkan apapun sebelum mendapat wahyu pertama. Adapun yang bisa dipelajari dari sebelum wahyu turun adalah tindakannya yang sangat baik sebagai manusia (selalu jujur, amanah, dll)

    Kenapa hijrah?
    Sebelumnya, kaum quraisy (suku yang tinggal di mekkah) dan kaum-kaum sekitar arab merupakan penyembah dewa dalam bentuk patung. Ka’bah sendiri dijadikan ‘kuil’ berisi lebih dari 600 patung, dan menjadi pusat ziarah para penyembah patung. Ajaran Islam yang dibawa Nabi Muhammad menolak patung dan dewa-dewa tersebut sebagai tuhan, sehingga kaum quraisy tidak suka teradap islam dan mulai ‘rasis’, mulai dari menghina hingga menyakiti kaum muslim. Hal ini, serta perintah Allah, yang menyebabkan muslim hijrah dari Mekkah ke Yastrib

    Kalender Hijriyah?
    Kalender dengan menggunakan revolusi bulan sebagai dasar penetapan pergantian bulan sudah digunakan sejak lama sebelum Nabi Muhammad lahir. Namun penetapan kalender tersebut sebagai kalender islam baru dimulai semenjak zaman Rasulullah. Adapun sistem tahun baru ada zaman khilafah Umar, menetapkan 1 Hijriyah dimulai saat Rasulullah Hijrah. (Makanya seringkali tanggalan hijriyah pada zaman sebelum kenabian Muhammad disebut sebagai ‘X Tahun sebelum Kenabian’ karena belum ada tanggalan tahun (atau belum ada standarisasi, saya kurang tahu) pada zaman tersebut)

    Siapa yang menguasai Mekkah? Ka’ah dijadikan apa?
    Lih ~Kenapa Hijrah

    Khulafah Rashidin?
    Cuma ada 4 Khilafah Rashidin, yaitu Abu Bakar hingga Ali. Model pemerintahan rashidin sendiri lebih mirip demokrasi terbatas (penetapan pemimpin dan hukum oleh sekelompok ulama) ketimbang monarki. Setelahnya, sistem khalifah berubah menjadi sekedar monarki (pemimpin diangkat dari keturunan pemimpin sebelumnya) dengan penerapan hukum islam secara terbatas. Penerapan hukum islam ini semakin tergerus dari setelah rashidin hingga sekarang

    Pentingnya Maroko?
    Mungkin karena maroko merupakan gerbang islam menuju Eropa

    Pentingnya Rhodes?
    Mungkin karena setelah penaklukan rhodes, islam menghancurkan patung terbesar saat itu (Colossus of Rhodes)

    Fall of Ummayyad?
    Klaim dinasti abasid, unrest, serta penyebab utama: Bigger army diplomacy

    Perbedaan Shia dan Sunni pada masa itu?
    Shia sendiri sudah ada semenjak khilafah Ali, dan dapat ditelusuri dari zaman khilafah abu bakar. This is a very long story, dan knflik masih ga jauh beda dengan sekarang.

    Dampak Perang Salib bagi Islam?
    Banyak, saya suka penjelasannya John Green (https://www.youtube.com/watch?v=X0zudTQelzI) dan (https://www.youtube.com/watch?v=UN-II_jBzzo)

    Kenapa dinasti ayyubid muncul?
    Sistem dinasti pada kerajaan arab mirip dengan sistem dinasti di eropa, dari keluarga dan nobility. Thus, it’s very complicated and boring :v

    Mongols!
    Menurut saya, dampak terbesar adalah kehancuran perpustakaan di Baghdad. Pemerintahan Mongol pada islam sama dengan daerah lain, yaitu tidak strict selama mengikuti kemauan mongolia. Thus, kerajaan islam masih ada walau dikontrol secara tidak langsung oleh mongolia

    End of Andalus?
    Kekalahan islam di eropa dimuali dari Battle of Tours di prancis. Semenjak itu, kerajaan islam di spanyol menjadi goyah.

    Mungkin segitu, mohon maaf jika ada salah :bow:

Leave a comment